Sukses Sowan AHY Bersama Tim Kecil Koalisi Perubahan, Anies Baswedan: Alhamdulillah Semuanya Makin Solid

 


Bakal calon presiden Anies Baswedan mengaku senang dapat berkunjung sekaligus berdiskusi bersama anggota Tim Kecil Koalisi Perubahan yang terdiri dari Partai Nasdem, Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera di ke DPP Partai Demokrat.

"Terima kasih juga telah dijamu dengan amat hangat oleh Ketua Umum Partai Demokrat Mas Agus Yudhoyono," ujarnya dikutip dari akun Facebook resminya, dikutip Jumat (3/2/2023).

Dia menyatakan, pada pertemuan tersebut membahas intensif langkah-langkah ke depan.

"Alhamdulillah semuanya semakin solid dan teknis bersiap untuk perjalanan ke depan," ujarnya.

Anies Baswedan yang didampingi AHY juga menegaskan bahwa pertemuan tersebut merupakan wujud soliditas Koalisi Perubahan.

“Hari ini, saya menemui Pak Ketua Umum Partai Demokrat, untuk memberikan update secara langsung dan juga membahas berbagai hal,” kata mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Sebelumnya, Anies bersama tim Kecil Koalisi Perubahan rapat konsolidasi di kantor DPP Partai Demokrat, pada Kamis (2/2/2023).

Perwakilan Partai Nasdem, Partai Demokrat, PKS, dan juga hadir pada pertemuan tersebut.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ide Trading dari CGS International Sekuritas: BBRI, BBNI, EXCL, VKTR, INCO, PTPP

Proyeksi IHSG & Rekomendasi Saham BNGA, EXCL, BMRI, dan BKSL Untuk Rabu

BRI Life Menerima 4 Penghargaan dari 3 Institusi,Cetak Kinerja Positif Sepanjang 2023